Menghitung Sampel Penelitian Dengan Software Sample Size WHO


Bagi pembaca yang sedang menempuh bangku kuliah baik jenjang S1 atau S2, di akhir semester ada satu mata kuliah yang nilai SKS nya bikin merinding kalau sampai tidak dapat nilai A. Mata kuliah skripsi atau tesis bagi beberapa mahasiswa masih menjadi momok antara harapan (niat) dan kenyataan (rasa malas melanda). Apalagi jika penyusunan skripsi atau tesis membutuhkan waktu yang melebihi kodratnya (seharusnya satu semester selesai). Beberapa hal penting yang perlu menjadi perhatian adalah penyusunan metodologi penelitian khususnya proses pengambilan sampel penelitian.
Di buku-buku metodologi penelitian, sering dijelaskan rumus-rumus pengambilan sampel seperti milik chocran, dll. Namun kalau kita disuruh menghitung manual dikhawatirkan antara emosi dan logika tidak sejalan dan kadang perhitungan manual kita salah.
Dalam tulisan kali ini, saya akan membahas bagaimana menghitung sampel dengan mudah menggunakan sample size software WHO yang disusun oleh Lwanga dan Lemeshow. Pada dasarnya perhitungan sampel melalui software ini sama dengan metode penghitungan sampel milik cochraan.
1.      Unduh software sample size 2.0 di  link berikut
2.      Extract sample size ini dan letakkan di destinasi yang kamu inginkan.


3.  Sebelum menggunakan software ini, pastikan dulu jenis pengambilan sampel yang akan kamu gunakan yaitu simple random sampling atau stratified random sampling karena penggunaan rumus kedua metode itu berbeda.
4.      Setelah di extract, pilih SSIZE.EXE
5.     Tarik kursor ke bawah dan pilih menu sample survey yang isinya adalah simple random sampling dan stratified sampling.

6.      Klik yang anda pilih kemudian klik estimate dan akan muncul kolom baru seperti di bawah ini.

7.      Isi masing masing kolom mulai dari P, d dan N sesuai dengan yang anda perlukan. Dalam contoh ini confidence level tidak saya ubah sesuai dengan aslinya yaitu 95%. Saya mengisi nilai P yaitu 0,50 nilai d=0,05 dan populasi nya 1500.
8.      Setelah mengisi nilai P, d dan N maka besar sampel akan otomatis muncul di kolom n.

9.      Apabila anda memerlukan rumus nya maka anda dapat menulis ulang rumus yang ada di dalam kolom merah ke dalam Ms Word dengan bantuan equation. Namun apabila anda tidak bisa maka anda bisa men screen shoot dan mempaste di dalam tulisan anda.
Semoga tulisan ini dapat memberikan kemudahan untuk anda dalam menyelesaikan skripsi dan tesis anda.  



Previous
Next Post »

20 comments

Click here for comments
Gizi Info
admin
16 May 2018 at 21:59 ×

kenapa punyaku di aplikasinya jawabannya tidak muncul ya

Reply
avatar
Viko Darma
admin
31 July 2018 at 23:18 ×

apakah semua kolom sudah terisi? mulai dari confidence level hingga jumlah populasi?
apabila semua kolom sudah terisi otomatis akan muncul nilai di kolom sampelnya.

Reply
avatar
HOME CARE
admin
11 October 2018 at 23:09 ×

PUNYA SAYA JUGA TIDAK MUNCUL, PADAHAL SUUDAH SAYA ISI SEMUA, CUMA MUNCUL TULISAN INPUT MUST BE E NUMBER,,,, KNP YA..

Reply
avatar
Unknown
admin
2 February 2019 at 13:15 ×

pak, punya saya tidak bisa pak, mohon bantuannya pak. terimakasih pak

Reply
avatar
Unknown
admin
30 November 2019 at 02:04 ×

Koq yg muncul bentukny excel y?

Reply
avatar
tokoonlineje
admin
4 March 2020 at 22:09 ×

Mas yang 0,50 dari mana dapat nya?

Reply
avatar
Unknown
admin
6 July 2021 at 22:30 ×

bagaimana supaya bisa download aplikasi sample size nya?

Reply
avatar
24 July 2021 at 13:09 ×

Menghitung Jumlah Sampel Menggunakan Rumus Lemeshow Dengan Excel
Counting Number of Samples Using Lemeshow Formulas With Excel
Klik (Click) Link
https://bit.ly/Lemeshow

Reply
avatar
24 July 2021 at 13:09 ×

Menghitung Jumlah Sampel Menggunakan Rumus Lemeshow Dengan Excel
Counting Number of Samples Using Lemeshow Formulas With Excel
Klik (Click) Link
https://bit.ly/Lemeshow

Reply
avatar
Unknown
admin
6 August 2021 at 22:51 ×

gimna link dwonloadnya

Reply
avatar
Viko Darma
admin
19 August 2021 at 14:26 ×

Untuk link download sudah kami perbaiki. Mohon maaf sebelumnya.

Reply
avatar
15 September 2021 at 15:35 ×

Bang kok hasil (n) gak muncul yaa, padahl sudah isi semua kolom. Dan juga ada muncul notif error setiap ketik

Reply
avatar
Unknown
admin
4 October 2021 at 18:08 ×

pak kok digdrivenya gamau diklik ya

Reply
avatar
Viko Darma
admin
27 January 2022 at 13:33 ×

Bisa kak, sudah kita coba dan bisa didownload

Reply
avatar
Unknown
admin
13 May 2022 at 01:26 ×

Mohon maaf, ini selalu muncul notif error ya kak? Apakah sudah ada software yang diperbaiki?

Reply
avatar
Viko Darma
admin
2 June 2022 at 14:26 ×

Link download sudah kami coba dan bisa terbuka, serta bisa didownload agan2.
Untuk nilai P, d, dll bisa disesuaikan / dikonsultasikan dengan dosen statistik agan2.
Untuk yang error coba di extract ulang dan di run sebagai administrator.

Reply
avatar
Viko Darma
admin
2 June 2022 at 14:27 ×

https://drive.google.com/file/d/1uT1PFH4e_e2qmHy-h0jJvYvveB5XADsX/view

bisa dicoba link di atas agan.

Reply
avatar
Unknown
admin
31 October 2022 at 11:29 ×

Maaf ini kenapa kalau di klik salah satu kenapa ga muncul estimate atau examples nya ya? Tolong dibantu

Reply
avatar